Salah satu kandidat kuat petarung Nasional MX65 Novice, yang akan Go Nasional.
Beragam kejuaraan openchampionship motocross, podium terhormat telah disambar oleh crosser dengan nomor lambung #63 itu.
Bahkan di setiap laga, crosser bernama lengkap I Gede Elvin Juna Diputra itu, dapat gelar kuda hitam.

Pemaparan ini tersaji nyata, termasuk ketika meninjau talenta Elvin begitu public motocross akrab menyapanya, saat pertama melangsungkan sesi latihan di sirkuit Praga, Campurdarat, Tulungagung.
Nyali Elvin tak terbendung, ketika mengasumsikan crosser sebayanya, pantang membuka RPM tinggi, tapi beda dengan Elvin !

Memang benar demikian, putra dari pasangan I Gede Dedy Artika dan Ni Luh Tia Anggreni itu, terhitung sejak 3 bulan ini telah ditempa di Nugroho Motocross Training, Kras, Kediri.
Spesial untuk "membooster" teknik dan skill crosser dengan nomor lambung #63 itu, saat menghadapi petarung-petarung Nasional.

Keyakinan ini yang begitu kuat dipahami oleh I Gede Dedy Artika bokap Elvin, setelah meninjau begitu atraktif dan bengisnya kompetisi Nasional MX65 Novice.
Ibaratnya Elvin telah pasang strategi dan kuda-kuda, sebelum menghadapi crosser-crosser yang mengenyam kurikulum pelatihan di MX Training.

Pemikiran visioner ini, kental mengisyaratkan Elvin memang spesial dikader untuk menembus top rank Nasional.
Hingga Big Boss Rudi owner Tazeer NMT MX Team Boss Vicky RD Racing, Pamekasan, terpikat dan kini mensuportnya.

Elvin memperkuat formasi dan menjadi tandem Rafi Ahmad di laga MX65, serta partisipasi Big Boss Rudi dalam menggairahkan regenerasi crosser-crosser belia Nasional.
"Saya pribadi salut oleh talenta dan bakat alami Elvin, tapi runyam-nya kalau diteruskan, karakter Elvin seperti bola liar, fisik mudah terkuras, "sebut Tri Priyo Nugroho instruktur Nugroho Motocross Training, Kediri memastikan.

Sehingga mutlak ada yang direvisi, sebab di perjalanan balap itu ada istilah cooling down, nahan pressure lawan dan sebaliknya menekan lawan.
Agar point endurance dan konsentrasi Elvin lebih berimbang, saat dihadapkan laga selama 20 menit.
"Selebihnya, fisik dan pembentukan otot akan saya awali sejak dini, agar impresi saat full throttle Elvin juga lebih mudah mengontrol postur sikapnya, "terang instruktur juga merangkap Panglima Pengcab IMI Kediri itu.

Mantapnya secara kalkulasi usia crosser kelahiran 3 Juli 2015 ini, tercatat cukup strategis, melalui proses penjenjangan MX65 Novice.
Sebab, ketika menginjak usia 12 tahun, untuk melangkah ke MX85 jauh lebih prepare, oleh matangnya bekal skill yang didapat di MX65.

"Di satu sisi, perkembangan postur berbanding riding style-nya, terhitung masih nyaman dengan geometri rangka MX85.
Speling beraroma dilema crosser ini, yang tetap menjadi perhatian saya, sehubungan kelangsungan konversi materi teori dan praktek di lapangan, "tegas Tri Priyo Nugroho. skg



















































